PJ Bupati Bandung Barat Diharapkan Jalankan Regulasi Sesuai Aturan

Info Jabar

BANDUNG, KJ – Ketua Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat, H. Syahrir mengatakan dengan telah dilantiknya DR. H. Dadang Muhammad menjadi Penjabat Bupati Bandung Barat tentunya roda pemerintahan di Kabupaten Bandung Barat tetap berjalan dengan baik.

“Sebagai Penjabat Bupati Bandung Barat kita minta kepada pak Dadang Muhammad dapat menjalankan roda pemerintahan dengan baik sesuai dengan regulasi/ aturan. Apalagi tadi dalam SK pengangkatan yang dikeluarkan oleh Kemendagri yang dibacakan langsung oleh Pj Gubernur Jabar Muhammad Iriawan, bahwa ada beberapa kewenangan dan larangan terhadap Pj Bupati,” ujar Syahrir saat ditemui usai menghadiri pelantik Pj.Bupati Bandung Barat di Gedungsate, Selasa (17/7/2018).

Lebih dari itu, ia juga berharap Pj Bupati Bandung Barat dapat meneruskan pekerjaan rumah (PR) Bupati Bandung Barat sebelumnya yang belum tuntas. Sembari menunggu dilantiknya Bupati Devinitif hasil Pilkada Serentak 2018.

Dengan keterbatasan massa jabatan, Pj Bupati bersama DPRD KBB juga harus mempersiapkan pelantikan Bupati terpilih, yang direncanakan akan dilakukan pada tgl 20 September 2018, mendatang. (AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *