BANDUNG KJ – Maraknya aksi kejahatan di Bandung belakangan ini memerlukan sikap tegas dari aparat keamanan. Hal ini penting untuk memberi efek jera kepada para pelaku. Menyikapi hal itu, Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi Jabar Yomanius Untung mengatakan, dirinya setuju dengan instruksi kepolisian yang akan menembak di tempat pelaku kejahatan tersebut. Hal ini tidak bisa ditolelir untuk menyelamatkan warga yang terancam keselamatannya.
“Saya setuju tembak di tempat untuk begal. Asalkan itu ditempuh dengan prosedur yang benar,” kata Untung di Gedung DPRD Provinsi Jabar, Kota Bandung, Senin (21/11).
Meski kejahatan meningkat, Untung mengapresiasi kinerja kepolisian karena berhasil meringkus kawanan begal di ibu kota Provinsi Jabar ini. Lebih lanjut dia menilai, meningkatnya kejahatan ini dilandasi faktor ekonomi. Kebutuhan hidup yang mahal saat ini menjadi dorongan bagi pelaku untuk berbuat kejahatan. Sementara di sisi lain, ketersediaan lapangan kerja masih terbatas disamping pelaku yang tidak memiliki pendidikan yang cukup.
Oleh karena itu, Untung berharap masyarakat pun tidak selamanya mengandalkan pengamanan ini kepada pihak kepolisian. Masyarakat dituntut bisa lebih aktif untuk menjaga lingkungannya sendiri. (AS)