Pelayanan Kesehatan Lebih Mudah Dengan Kartu Askes

Bandung Raya

KAB. BANDUNG, KJ – Jika dipercaya menjadi bupati Bandung, Kurnia Agustina atau akrab disapa Teh Nia akan mengembangkan model kartu akses. Dengan memanfaatkan teknologi, untuk memudahkan masyarakat Kabupaten Bandung mendapat pelayanan kesehatan.

Model kartu akses tersebut nantinya bisa dimanfaatkan dengan cara membership, sehingga masyarakat lebih dipermudah mendapatkan pelayanan kesehatan dimana saja.

“Melalui konsep perkembangan teknologi, saya akan ciptakan model kartu akses. Bikin member, agar masyarakat mendapat ke mudahan pelayanan dan bisa digunakan dimana saja,” kata Calon Bupati Bandung nomor urut 1, saat blusukan di Margahayu, hari ini.

Selain itu, Teh Nia akan mengoptimalkan sumber daya manusia (SDM) di bidang kesehatan. Meski Kabupaten Bandung ditunjang dengan fasilitas yang memadai namun tidak berbanding lurus dengan SDM, maka pelayanan kesehatan tidak akan optimal. Terlebihnya, jumlah penduduk di Kabupaten Bandung saat ini mencapai 3,7 juta jiwa.

Dirinya optimistis jika pelayanan kesehatan akan semakin baik. apalagi, Kabupaten Bandung akan memiliki rumah sakit tipe B. Rumah sakit yang rencannya rampung Desember 2020.

“Hadirnya rumah sakit tipe B ini tentu bisa mendorong maksimalnya pelayanan kesehatan bagi masyarakat, tentu juga SDM-nya sangat memadai. Dengan SDM yang memadai dan selaras dengan optimalnya pelayanan, maka bisa meningkatkan PAD,” kata dia.

Untuk mendukung pelayanan kesehatan, Teh Nia berkomitmen memaksimalkan sarana dan sistem pelayanan kesehatan di setiap kecamatan. Konsep pelayanan yang mudah akan diterapkan dengan menggunakan sistem teknologi.

“Melalui Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) yang ditunjang sarana yang mumpuni, fasilitas yang memadai, dan akses transportasi yang mudah, saya optimistis bisa meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Tentu akan berdampak pada peningkatan PAD Kabupaten Bandung,” pungkasnya. (AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *