BANDUNG, KJ – Menyikapi peristiwa teror bom bunuh diri di kota Surabaya Jawa Timur yang secara tidak langsung akan ikut mempengaruhi eskalasi politik khususnya di Jawa Barat terlebih dampak yang paling terasa yakni terhadap masyarakat, maka itu Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari meminta seluruh masyarakat Jawa Barat bisa saling bergandeng tangan untuk menjaga keamanan di Jawa Barat, karena keamanan tidak bisa hanya dilakukan oleh aparat, perlu ada kerjasama dari masyarakat.
“Kami berharap jangan sampai kejadian mengkhawatirkan itu itu terjadi di Jawa Barat, kita tidak ingin kejadian tersebut sampai membuat masyarakat di Jawa Barat jadi gelisah,” ujar Ineu Purwadewi Sundari kepada wartawan di Bandung. Senin (14/5).
Ditambahkannya, semua elemen masyarakat harus merapatkan barisan untuk menjaga keamanan dan kebersamaan di antara kita, supaya tidak ada kejadian yang sama di Jawa Barat.
Masyarakat Jawa Barat hanya memerlukan situasi yang kondusif, melalui persatuan dan kebersamaan di antara masyarakat yang harus semakin erat agar menjadi modal keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), terutama Jawa Barat yang sedang fokus pelaksanaan pilkada di provinsi maupun 16 kabupaten/kota. (AS)