Jelang Pilkada, Masih Ditemukan E-KTP Ganda

Info Jabar

BANDUNG KJ – Pelaksanaan Pilkada Serentak 2017 tinggal beberapa hari lagi, untuk itu, beberapa waktu lalu Komisi I DPRD Jabar melakukan peninjauan ke kota Cimahi, Kota Tasikmaya dan Kabupaten Bekasi yang akan menggelar Pilkada Serentak 2017. Hasil tinjauan Komisi I, tingkat kesiapan KPU di tiga kota tersebut sudah siap.

Menurut Ketua Komisi I DPRD Jabar. H Syahrir, berdasarkan hasil kunjungan kerja komisi I ke Kota Cimahi, Kota Tasikmalaya dan Kab. Bekasi, semua sudah siap. Termasuk kebutuhan logistic Pilkada di tiga daerah tersebut, mulai dari kotak suara, kertas pencoblosan, tinta dan lainnya sudah disalurkan ke seluruh Kecamatan dan Kelurahan/desa.

Namun, yang sampai kini masih menjadi persoalan yaitu jumlah DPT, karena masih ditemukan E-KTP ganda, dan cukup banyak juga warga yang belum terdata dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) karena belum memiliki E-KTP.

“Untuk itu, kita (dewan jabar-red) minta pihak KPU dan Pemda setempat melalui Disdukcapil untuk segera mendata masyarakat yang belum terdaftar dan memperbaiki warga yang ber- KTP ganda,” ujar Syahrir kemarin.

Permasalahan E-KTP, menurutnya, terbanyak di Kabupaten Bekasi bahkan jumlahnya mencapai ribuan orang. Namun bukan berarti Kota Cimahi dan Kota Tasikmalaya sudah terdata semua, masih ada juga tapi jumlahnya relative lebih sedikit dari Kab Bekasi.

“Kita sudah minta pihak KPU dan Disdukcapil setempat untuk menyisir dan mendata masyarakat yang belum terdata,” terangnya. (AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *