BANDUNG LJ – Sektor kepariwsataan di Jabar harus terus ditingkatkan karena Jabar memiliki potensi kunjungan wisata mancanegara yang sangat potensial. Dikatakan, Th 2016 angka wisatawan mancanegara ke asean mencapai100 juta, yang diproyeksikan akan meningkat hinga 152 jutaan wisman pada th 2025, dengan proyeksi pendapatan mencapai lebih dari 205 triliun namun saat ini hanya 2 persen saja yang berkunjung ke jawa barat.
“Apalagi nanti kalau Bandara Internasional Kertajati sudah beroperasional yang mampu menjadi penghubung ke banyak negara di dunia, ditambah lagi pengembangan wilayah ciletuh sebagai kawasan geopark international,” dalam pandangan umum FPDIP ini dibacakan oleh dr. Ikhwan Fauzi, M.Kes dalam sidang paripurna DPRD Jabar kemarin.
Ditambahkannya, alam Jabar tidak kalah dengan Bali, Oleh karena itu RPJMD kita jarus diarahkan untuk menjadikan sektor pariwisata sebagai sektor prioritas utama dengan pengembangan pariwisata berbasis desa. (AS)