DPRD Apresiasi Perkembangan Kopi di Jabar Kembali Meningkat

Info Jabar

BANDUNG KJ – DPRD Provinsi Jawa Barat memberikan apresiasi terhadap berkembangan perkebunan kopi di Jawa Barat yang kini kembali meningkat. Sekretaris Komisi II Asep Wahyu Wijaya  meminta balai-balai untuk menyampaikan kendala yang dihadapi oleh balai dalam mengembangkan komoditas perkebunan di Jawa Barat.

“Kami ingin pengembangan komoditas perkebunan di Jawa Barat fokus pada komoditas unggulan, apa yang memang diminati pasar perlu dikembangkan secara serius,” ujarnya kemarin.

Pada kesempatan yang sama, Anggota Komisi II Agus Welliyanto Santosa mengakui perlunya dukungan penganggaran untuk mengembangkan komoditas perkebunan termasuk kopi, selain dukungan SDM yang memadai.

“Selama ini dinas-dinas selalu dialas oleh TPAD dalam hal kebutuhan anggarannya,” terang Agus. Karena itu dirinya meminta balai-balai membedah secara rinci apa yang menjadi kebutuhan anggarannya, dan menyampaikannya kepada komisi terkait. (AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *