BANDUNG, KJ – PT Home Credit Indonesia (Home Credit), perusahaan pembiayaan berbasis teknologi, menggelar PESTA, eksibisi belanja multi-produk serta edukasi keuangan yang diadakan di Electronic Center (BEC) Kota Bandung, Senin (24/10/2022).
PESTA sendiri digelar selama satu minggu sejak pada 23-29 Oktober 2022, sebagai bagian dari komitmen untuk terus meningkatkan tingkat inklusi dan literasi keuangan di Jawa Barat.
Karena diketahui, Provinsi Jawa Barat merupakan salah satu provinsi dengan tingkat inklusi keuangan tertinggi di Indonesia yang mencapai 88,48%, mengacu kepada hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan Indonesia pada 2019. Kendati demikian, indeks literasi keuangan di Jawa Barat masih relatif rendah yaitu 37,43%.
Lebih dari itu, PESTA juga diharapkan dapat membantu menggenjot roda ekonomi masyarakat di Jawa Barat, khususnya Kota Bandung yang sempat mengalami kelesuan akibat pandemi COVID-19. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), perekonomian Jawa Barat mengalami peningkatan sebesar 5,68% pada triwulan ll/2022 dibandingkan dengan periode sarna tahun sebelumnya (year-on-year).
Home Credit dengan semangat yang bertema #BisaJadiJADIBISA# bekerjasama dengan sejumlah mitra usaha yang bergerak di berbagai bidang usaha, diantaranya Massindo, Oppo, Atlantic Celullar, Rodalink, UwinFly, Hero Technology, Boltech, Allianz, dan Equity Life Indonesia.
Bahkan bagi 100 pelanggan pertama yang melakukan transaksi pembayaran menggunakan Home Credit di PESTA berkesempatan mendapatkan voucher belanja senilai Rp 100.000,00 disamping juga dapat mengikuti undian berhadiah smartphone.
Diungkapkan Head of Brand & Miarketing Strategy Home Credit, R.A, Martha Ayu Grashiana bahwa PESTA merupakan gelaran acara tahunan dari Home Credit Indonesia, yang menghadirkan berbagai penawaran serta promo menarik bersama para mitra usaha.
“Kami dengan bangga kembali menggelar PESTA dengan Bandung sebagai kota pertama penyelenggaraan tahun ini, Berusaha terus membantu masyarakat mewujudkan berbagai rencana dalam kehidupannya,” ujarnya.
Ditambahkannya, dengan layanan Home Credit, masyarakat dapat memenuhi kebutuhannya secara lebih terencana dengan layanan keuangan yang transparan sekaligus cepat dimana limit pembiayaan dapat terinformasikan dalam waktu 3 menit dalam proses pengajuan pembiayaan barang.
Selain itu, sambungnya, Home Credit juga menghadirkan berbagai promo menarik yang dapat digunakan pelanggan di berbagai mitra ritel Home Credít, yaitu Bebas 1x Cicilan atau Bebas 2x Cicilan atau Bunga 0% dengan bayar cicilan tepat waktu atau gratis biaya admin.
“Tentunya dengan berbagai promo dan deretan mitra usaha yang turut berpartisipasi mengusung semangat #BisaJadiJADIBISA dari Horme Credit, kami akan selalu hadir membantu pelanggan dalam memenuhi kebutuhan mereka dengan terencana,” ujar Martha.
Senada yang dijelaskan Head of Sales Network Home Credit, Syanti Dewi melalui gelaran PESTA, Home Credit mengundang masyarakat Jawa Barat dan terutama masyarakat Kota Bandung untuk menikmati berbagai promo menarik tersebut.
“Selain belanja berbagai produk baik elektronik, furnitur, sepeda, smart phone gadget, masyarakat juga dapat berpartisipasi di kegiatan edukasi keuangan seperti quizlgames, sebagai bagian dari komitmen Home Credit secara global untuk tingkatkan literasi keuangan masyarakat. Ditambah adanya layanan dan produk proteksi yang bisa didapatkan dari mitra asuransi kami. Selain itu, ada juga lelang berbagai barang dari para mitra usaha, kompetisi fashion show, cosplay serta mewarnai untuk anak-anak. Kami meyakini animo masyarakat akan positif terhadap gelaran PESTA di BEC, di mana di BEC sendiri kami sudah sejak lama bermitra dengan sekitar 180 toko,” tambahnya.
Adapun diungkapkan Corporate Credit Development Manager Massindo Group, Marwanto Ariwibowo pihaknya menyambut hangat penyelenggaraan PESTA di Bandung.
“Diharapkan melalui gelaran ini kami ingin membantu keluarga Indonesia dengan menyediakan berbagai produk tidur berkualitas tinggi. Kami juga berharap masyarakat dapat mewujudkan berbagai rencananya dalam memiliki produk tidur dengan terencana melalui layanan keuangan Home Credit yang dapat diakses di berbagai toko ritel Massindo,” ucapnya.
Melalui gelaran PESTA, Home Credit pun turut membuktikan komitmennya dalam mempraktikkan pembiayaan bertanggungjawab dimana perusahaan selalu mengedepankan kepentingan konsumen dengan cara memastikan keterjangkauan layanan, transparansi atas syarat dan ketentuan layanan. Literasi keuangan merupakan prioritas Home Credit untuk senantiasa melindungi pelanggan melalui informasi dan wawasan yang tepat.
Partisipasi berbagai mitra ritel Home Credit di PESTA menunjukkan aktivitas usaha dan ekonomi masyarakat yang terus bergeliat.
Rencananya gelaran PESTA tahun ini juga akan hadir di Medan pada 31 Oktober – 6 November 2022 serta Manado pada 21 – 27 November 2022. (AS)