Wakil Ketua DPRD Jabar Ineu Purwadewi Akui di Dua Tahun Terakhir Program Pembangunan Jabar Terganggu

Info Jabar

SUBANG, KJ – Wakil Ketua DPRD Jabar, Dr. Hj. Ineu Purwadewi Sundari S.Sos., M.M., mengakui di dua tahun ini program pembangunan di Jawa Barat terganggu, karena banyaknya anggaran yang dialokasikan untuk penanganan Covid-19.

Sehingga pembangunan di Jawa Barat banyak tertunda akibat anggaran di fokuskan untuk penanganan Covid-19 dan membantu masyarakat yang terdampak COVID-19 seperti penyaluran BLT, untuk masyarakat terdampak Covid-19.
Hal ini disampaikannya ketika melakukan kegiatan Reses II Tahun Anggaran 2021-2022 mulai tanggal 7 sampai dengan 16 Maret 2022 di Desa Pangarengan Kecamatan Legonkulon Kabupaten Subang, Senin, 7 Maret 2022.

Legislator PDI Perjuangan asal Dapil XI Jawa Barat yang meliputi Kabupaten Subang, Majalengka dan Sumedang, dalam kesempatan tersebut, bersilaturahmi langsung dengan Kepala Desa, Cama.

Kemudian, para Kader dan pengurus PAC serta Karang Taruna, sekaligus menyerap sejumlah aspirasi terkait pembangunan infrastruktur dan pertanian yang sempat terhenti akibat pandemi Covid-19.

Berkaitan dengan hal tersebut, Ineu mengajak seluruh elemen masyarakat untuk tetap optimis program pembangunan di Jawa Barat, baik infrastruktur atau apapun bentuknya akan kembali normal pada tahun 2023 mendatang. (AS)