BANDUNG KJ – Optimalisasi anggaran untuk masalah sosial melalui Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat Jabar untuk ditingkatakan. DPRD Provinsi Jawa Barat mendorong pasalnya, dewan menilai adanya ketidakseimbangan antara kebutuhan dan kondisi dilapangan saat penanggulangan masalah sosial. Masalah sosial seperti pengelolaan Balai perlindungan yang tersebar dibeberapa daerah di Jabar sangat penting untuk diprioritaskan.
Anggota Komisi V DPRD Jabar, Sahromi mengatakan dewan mendorong penganggaran yang layak untuk alokasi permasalahan sosial. Namun, secara organisasi harus menjelaskan secara terperinci tentang kebutuhan alokasi anggaran untuk Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Pelatihan dan pembinaan masalah sosial pun merupakan persoalan yang harus ditanggapi secara serius untuk mengantisipasi segala persoalan sosial yang dihadapi Jabar,” katanya pada wartawan kemarin. (AS)