BANDUNG KJ – Ketua Komisi IV DPRD Ali Hasan mengatakan pihaknya akan memberikan dukungan penuh terhadap proyek pembangunan kolam retensi Situ Cieunteung. Proyek itu bagian dari upaya preventif mencegah terjadinya banjir di Kabupaten Bandung.
“Selama baik buat rakyat, pasti kita dukung. Pembangunan danau buatan bisa menampung air saat curah hujan tinggi dan ini adalah langkah preventif,” ujarnya saat dihubungi wartawan, jum’at (18/3).
Menurutnya, pembangunan kolam retensi akan menjadi terobosan baru karena langkah yang diambil pemerintah selama ini selalu menemui kegagalan mengingat banjir di wilayah selatan Bandung selalu terjadi hampir setiap tahun.
Dia mengakui pembangunan kolam retensi bukan perkara mudah dan makan waktu untuk pembebasan lahan maupun pembangunan. Kebutuhan biayanya juga tidak sedikit.
“Jangan khawatir soal pendanaan asalkan ada niat. Jika APBD kabupaten Bandung tidak sanggup bisa minta ke provinsi atau ke pusat,” katanya. (AS)